16 Agt 2023, 313 View
Redaksi Daerah .Com.
Redaksi Daerah .Com.
Sembawa, Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2023 Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) kecamatan Sembawa kabupaten Banyuasin Vropinsi Sumatra Selatan di halaman kantor camat Sembawa,
“Menyambut HUT RI ke 78 akan ada banyak serangkaian kegiatan dan perlombaan yang akan digelar oleh pemerintah kecamatan Sembawa oleh karena itu mari kita yang tergabung dalam TP PKK dan DWP maupun organisasi wanita lainnya agar ikut hadir dan memeriahkan disetiap kegiatan tersebut,” ungkap nya camat Erman Taufik,M,m
Camat Sembawa Erman Taufik M,M, menghimbau agar TP PKK dan DWP serta organisasi wanita lainnya selalu menjaga kekompakan dan silaturahmi antar satu dan lainnya. Kemudian untuk program kegiatan rutin yang ada di masing-masing hendaknya terus dilaksanakan dengan penuh ke meriyaan guna memperingati pejuang negara republik Indonesia,
“Ada banyak perlombaan dalam memeriahkan HUT RI 78 Tahun yang dimulai Agustus seperti lomba baris berbaris yang rutin di ikuti setiap tahun oleh DWP dan PKK agar dipersiapkan dengan matang. Kemudian juga diharapkan nantinya kita punya inisiatif untuk adakan lomba/kegiatan yang pesertanya ibu-ibu semua, sehingga dapat memupuk silaturahmi dan rasa suka cita,”ucap Camat Erman Taufik M,m
Sementara itu Ketua TP,PKK ibu Heny Handayana S,km,M,kes, melaporkan bahwa nantinya ibu-ibu TP PKK berinisitif akan melaksanakan lomba kegiatan senam bersama dalam memeriahkan HUT RI ke-78.
“Selain itu juga kepada ibu-ibu dihimbau agar memghadiri upacara detik-detik proklamasi pada 17 Agustus nanti dan ada juga kegiatan nanti kegiatan yang lain-lainnya yang digelar oleh Camat Sembawa maka dihimbau untuk turut memeriahkan,” ungkap ibu Heny Handayana.Tegasnya."
Penulis : Alam
Editor : Admin
0
0
0
0
0
0