16 Des 2020 - 120 View
Medan, RedaksiDaerah.com - Akibat perkelahian warga, satu unit sepeda motor supra BK 3066 GR menjadi korban pembakaran. yang sedang parkir diteras Buyung (68) di Lorong Papan Kelurahan Belawan I Kecamatan Medan Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu (16/12/2020) pukul 01.20 WIB.
Berdasarkan keterangan warga lorong papan "kami sedang asyik menyaksikan datangnya pasang yang sudah setinggi lutut orang dewasa, tiba-tiba kami dikejutkan dengan kedatangan segerombolan remaja tanggung dengan mengacungkan klewang dan parang spontan kami lari masuk ke dalam lorong, sambil berjaga jaga sambil membopong satu unit sepeda motor yang sedang parkir disalah satu rumah warga".
"Tiba tiba kami dikejutkan dengan suara ledakan dari kejauhan dan kami pun keluar melihat kejadian sebenarnya, ternyata satu unit sepeda motor sudah habis terbakar," ungkap warga yang tidak mau disebutkan namanya.
Nasib sial menimpa Elfiyan Rambe (50) warga jalan Ileng simpang kantor pemilik sepeda motor sembari melihat sepeda motornya sudah dibakar segerombolan orang.
"Saya terkejut begitu saya lihat kereta saya dibakar, padahal kereta inilah satu satunya alat transport saya mencari nafkah untuk keluarga saya, sekarang siapa yang bertanggung jawab dengan kejadian ini ", ungkap Elfiyan Rambe sembari melihat sepeda motornya tinggal rangka.
"Saya berharap kepada Kapolsek Kompol DJ Naibaho untuk menangkap pelaku pembakaran dan pelaku pembuat onar, karena pembuat onar itu bukan warga sini,"
ungkap Elfiyan menuntut keadilan.
Pantauan media ini dilapangan, memang sudah sering para remaja tanggung kumpul-kumpul didaerah kuburan sambil buat onar. Biasanya mereka mulai kumpul menjelang subuh.
"Demi keamanan dan kenyamanan kami berharap agar pihak Polsek Belawan menangkapnya, karena mereka sudah sering buat onar dikampung kita," ungkap Buyung (68).
Reporter : LP Sitinjak
Editor : Lia Hambali
0
0
0
0
0
0