10 Okt 2023 - 124 View
Belawan, Redaksidaerah.com – Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pelabuhan Belawan terus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya ketertiban dan etika berlalu lintas, khususnya penumpang KM Kelud yang lagi turun dari kapal ke Dermaga Pelabuhan Penumpang Bandar Deli diberikan penyuluhan Kamseltibcar, Senin, (9/10/2023).
Kanit Kamseltibcar Lantas Ipda B.P. Manurung memimpin kegiatan penyuluhan Kamseltibcar Lantas kepada warga yang berada di dermaga Bandar Deli.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, terutama para penumpang KM Kelud dan keluarganya, tentang tata tertib berlalu lintas. Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap aturan-aturan lalu lintas dan pentingnya keselamatan dalam berkendara.
Selama penyuluhan, Ipda B.P. Manurung menjelaskan berbagai aspek terkait lalu lintas, termasuk penggunaan helm, penggunaan seatbelt, penggunaan lampu kendaraan, dan tindakan-tindakan keselamatan lainnya. Penyuluhan ini juga mengingatkan masyarakat tentang bahaya pelanggaran lalu lintas dan dampaknya terhadap keselamatan pribadi dan masyarakat umum.
Kepala Sat Lantas Polres Pelabuhan Belawan AKP P.Gultom SH mengatakan, Kami berkomitmen untuk terus memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya berlalu lintas yang aman dan tertib. Kita semua memiliki peran dalam menjaga keselamatan di jalan raya, dan dengan bersama-sama mematuhi aturan, kita dapat menciptakan lingkungan lalu lintas yang lebih aman.
” Kegiatan penyuluhan Kamseltibcar Lantas ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perilaku berlalu lintas masyarakat. Selain itu, kepolisian juga siap untuk memberikan bantuan dan informasi kepada masyarakat yang membutuhkan dalam hal keselamatan berlalu lintas.” pungkasnya.
Reporter : LP Sitinjak
Editor : LP Sitinjak
0
0
0
0
0
0