Redaksi Sumbar

Suasana di kedatangan domestik Bandara Internasional Airport, pada hari Rabu (19/4/2023)

Puncak Kedatangan Pemudik Hari Ini dan Besok, Ada Penambahan 16 Extra Flight

19 Apr 2023 - 281 View

Suasana di kedatangan domestik Bandara Internasional Airport, pada hari Rabu (19/4/2023)

PadangPariaman,RedaksiDaerah.com-Executive General Manager (EGM) PT Angkasa Pura II BIM Siswanto menyebut sebanyak 9 ribu orang dengan 38 pesawat masuk ke Sumatra Barat (Sumbar) via Bandara Internasional Minangkabau (BIM) hari ini, Rabu (19/4/2023) 

Ia mengakui jumlah arus mudik pada hari ini membeludak. Ia mengatakan, intensitas penerbangan ke Sumbar mencapai titik puncak.Hal tersebut terlihat dari jumlah penerbangan dan kedatangan penumpang yang naik dari hari biasa.

"Kami memperkirakan hari ini adalah puncak mudik di Sumbar, jumlah penumpang lebih meningkat dari hari sebelumnya," katanya.

Siswanto menerangkan, penerbangan terbanyak berasal dari Bandara Soekarno Hatta, disusul bandara Kualanamu (Sumatra Utara) dan Bandara Hang Nadim Batam. Sementara, jumlah penerbangan pada hari biasa hanya mencapai 40 hingga 50 penerbangan di BIM.

“Hari ini terjadi peningkatan 30-40 persen. Untuk penerbangan internasional tidak ada flight extra, namun tetap ada dari Kuala Lumpur, Malaysia yang masuk ke Sumbar,” katanya.

Ia juga menambahkan,ada 16 extra flight, hari ini puncak mudik di BIM sehingga jumlah penumpang di H-3, mencapai lebih kurang sembilan ribu. Hari ini dan besok (puncak penerbangan dan kedatangan), mengingat hari ini adalah dimulainya libur atau cuti bersama dari pemerintah dan swasta.

Selain itu, menurutnya besok hari masih puncak mudik di BIM. Ia juga berharap kepada masyarakat yang datang ke BIM untuk lebih memperhatikan jumlah barang bawaan agar tidak tertinggal disana. Lebih lanjut, ia juga menghimbau masyarakat agar menaiki transportasi resmi yang beroperasi di BIM.

"Yang terpenting bagi masyarakat yang mudik di Sumbar agar memperhatikan kesehatan juga, kalau ada kendala silakan temui petugas terdekat agar di bantu," tambahnyanya.

Reporter  : Alle Koto
Editor    : Tim Redaksi

Apa yang anda rasakan setelah membacanya...?

love

0

Suka
dislike

0

Kecewa
wow

0

Wow
funny

0

Lucu
angry

0

Marah
sad

0

Sedih