18 Nov 2022 - 92 View
Belawan, Redaksidaerah.com - Ratusan masyarakat Gang Mapo Lingkungan 14 Kelurahan Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan didanpingi LBH Cakra Keadilan unjuk rasa Markas Komando Polisi Resimen (Makopolres) Pelabuhan Belawan minta keadilan atas tindakan penembakan Iwan Nasib (49) yang dilakukan Rudi Simamora (RS) anggota Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan di depan kantor Makopolres Pelabuhan Belawan, Jumat (18/11/2022) sekitar jam 10.00 WIB.
Dalam orasinya warga teriaki kalau pelaku penembakan diduga sebagai pemasok narkoba besar di Belawan, masyarakat juga meminta keadilan untuk mengusut tuntas tindakan yang dilakukan Rudi Simamora terhadap Iwan alias Nasib.
“Sejak lama kami sudah mengenal siapa itu Rudi Simamora. Kami menduga, Rudi Simamora pelaku penembakan almarhum Iwan alias Nasib sebagai pemasok Sabu besar di Belawan. Kapolres Pelabuhan Belawan jangan tutup-tutupi, jangan tebang pilih dalam mengusut kasus/perkara”, teriak Sulais Taufik dalam orasinya.
Sulais Taufik juga mengungkapkan, bahwa pelaku penembakan terhadap Iwan alias Nasib, diduga jadi pemasok sabu terbesar selama belasan tahun di Belawan.
"Mungkin Bapak Kapolres orang baru disini, tapi kami sangat mengenal siapa Rudi Simamora", jelas Sulais Taufik.
Menurut Sammerson sebagai Ketua LBH Cakra Keadilan mengatakan maksud kedatangan masyarakat Gang Mapo bersama LBH Cakra Keadilan hari ini meminta Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Faisal Rahmat Husein untuk netral dalam kasus penembakan almarhum Iwan alias Nasib (terdakwa/tersangka) yang dilakukan anggotanya Rudi Simamora tidak sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP).
“Kedatangan kami bersama masyarakat Gang Mapo ke Polres Pelabuhan Belawan meminta penjelasan bahwa fakta apa yang terjadi atas peristiwa penembakan almarhum Iwan alias Nasib. Kalau untuk melumpuhkan itu tembak di kaki, di leher itu untuk membunuh”, jelas Sammerson Ketua LBH Cakra Keadilan Medan.
Sammerson kedepannya meminta kepada Kapolres "kita mau mengusut tuntas, Kapolres harus segera melakukan pengusutan siapa yang melakukan penembakan lakukan tindakan tegas, jangan tebang pilih", tutupnya.
Reporter : LP Sitinjak
Editor : Tim Redaksi
0
0
0
0
0
0