Sumatera Selatan

Bhabinkamtibmas Polsek Air Kumbang Ajak Warga Dukung Program P2B Untuk Swasembada Pangan

8 Jan 2026 - 14 View

 


BANYUASIN, RedaksiDaerah.Com – Dalam Rangka Mendukung Program Presiden Republik Indonesia terkait Swasembada Pangan Nasional, Bhabinkamtibmas Polsek Air Kumbang melaksanakan kegiatan sambang dan pembinaan kepada masyarakat desa binaan.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2026, mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai, bertempat di Desa Cinta Manis Baru, Kecamatan Air Kumbang, Kabupaten Banyuasin.

Bhabinkamtibmas Desa Cinta Manis Baru, Aiptu Rahmat Tastri, turun langsung ke tengah masyarakat untuk memberikan himbauan serta menggerakkan warga agar aktif melaksanakan Program Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) sebagai upaya nyata mendukung ketahanan dan swasembada pangan nasional.

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Rahmat Tastri mengajak masyarakat memanfaatkan lahan pekarangan rumah dengan menanam tanaman pangan, sayuran, serta komoditas yang bernilai gizi dan ekonomis. Langkah ini dinilai strategis untuk meningkatkan kemandirian pangan masyarakat sekaligus membantu perekonomian keluarga.

Menurutnya, keterlibatan aktif masyarakat sangat penting guna menyukseskan program pemerintah, khususnya dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan ke depan. Kehadiran Polri melalui Bhabinkamtibmas diharapkan mampu menjadi penggerak dan motivator bagi masyarakat desa.

Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan mendapat respon positif dari warga, yang menyatakan kesiapan untuk mendukung serta menjalankan Program P2B secara berkelanjutan.

Penulis : Alamsyah
RDG      :  Sumsel

Apa yang anda rasakan setelah membacanya...?

love

0

Suka
dislike

0

Kecewa
wow

0

Wow
funny

0

Lucu
angry

0

Marah
sad

0

Sedih