Redaksi Sumut

Didampingi Projo Warga Desa Sukamaju Karo Aksi Demo Tuntut BPN/ATR Karo Atas Tanah Adat/Ulayat Warga Puncak 2000 Siosar

27 Okt 2021 - 597 View

 

Karo,RedaksiDaerah.com

Sekitar puluhan warga Desa Sukamaju Kecamatan Tiga panah Kabupaten Karo didampingi Projo Kabupaten Karo adakan aksi Demo Damai ke Kantor Badan Pertanahan Nasional / ATR Kabupaten Karo di Kompleks Kantor Bupati Karo. Jalan Jamin Ginting Kelurahan Kabanjahe, Selasa (26/10/2021).

Pantauan Awak media ini, pelaksanaan Aksi Demo Damai warga ini di dampingi DPC Pro Jokowi (PROJO) Kabupaten Karo dipimpin Ketua Lloyd Reynold Ginting dan anggota mengadakan aksi demo berjalan kaki dari titik start, Makam Pahlawan Kabanjahe, Jalan Veteran Kabanjahe, menuju Kantor BPN/ATR Karo.berjarak 2 Km, dengan pengawalan ketat personil Polres Tanah Karo diiringi jajaran awak media dan aktivis. Dalam aksi tersebut, dengan memakai alat sound system pengeras suara dan diadakan orasi beberapa warga masyarakat secara bergantian yang diawali Ketua PROJO Karo,Lloyd R Ginting yang kesemuanya memohon dan mengharapkan pihak pemerintah khususnya kantor BPN/ATR Karo untuk bertanggung jawab atas pelaksanaan tugas, pokok dan fungsi yang diemban, agar berdiri secara tegak lurus berada di tengah-tengah tanpa berpihak kepada pengembang atau pengusaha hanya karena mengejar keuntungan pribadi atau kelompok, mengorbankan kepentingan umum apalagi menyangkut kepentingan rakyat banyak, yang sangat mahal harganya terjadi benturan-benturan di lapangan.

Lanjut Lloyd, adapun hal yang diperjuangkan yakni tentang tanah adat/ulayat warga masyarakat desa Sukamaju. Puncak 2000 Siosar. Kecamatan Tiga panah. Dimana tanah adat/ulayat tersebut termasuk areal hutan diklaim salah satu pengusaha PT BUK dengan lahan HGU seluas 89 Ha dan lahan lain diklaim.sampai 300 Ha. Pihak warga merasa, ada hal yang aneh dalam pemberian HGU PT BUK yang diduga keras dilakukan tanpa prosedural yang resmi, ujar warga dengan orasi.

Tambah warga lagi, pihaknya mendesak hal ini segera dituntaskan pihak BPN/ATR Karo dengan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya, untuk terciptanya situasi Kamtibmas di Tanah Karo, di negeri persada nusantara Indonesia yang berdasar Pancasila ini. Sangat terbuka terjadi konflik fisik tindak pidana yang sangat besar dampak kerugian di pihak rakyat karena kasus ini sudah interes yang berkepanjangan dimana pihak pengembang atau pengusaha dengan kuasanya semena-mena memakai tangan-tangan preman dan oknum-oknum aparat, bila tidak disikapi pihak pemerintah dengan cepat dikhawatirkan terjadi kericuhan kedua pihak yang memakan korban harta benda maupun jiwa, tutur warga.

Warga bertambah kesal, dalam aksi demo tersebut, Kepala.Kantor BPN/ATR Karo, tidak beradadi kantor, hanya stafnya, Sucipto yang menemui dan tidak memberikan jawaban atas tuntutan warga, menanyakan dimana peta bidang areal Puncak 2000 Siosar, mana Berita Acara Pengubahan patok pengukuran, silakan pengukuran ulang Lahan HGU PT BUK seluas 89 Ha dan lahan 300 Ha lainnya, harus ada perubahan Penegakan Gerakan Nasional Revolusi Mental dan Birokrasi, dan dimana hal ini sesuai hasil Rapat dengar pendapat warga dengan Komisi II DPR-RI dan peninjauan langsung ke lokasi Lahan HGU PT BUK secara pasti.

Tambah warga lagi, Cabut ijin PT BUK karena dianggap banyak mengangkangi aturan dan peraturan serta hukum yang berlaku serta dianggap meresahkan warga masyarakat, dimana kehadirannya menimbulkan keresahan terjadinya pecah belah ditengah-tengah elemen warga sesama maayarakat Karo, begitu juga pihak PT BUK telah mengangkangi Surat Bupati Karo yang situjukan kepada PT BUK untuk tidak melakukan aktivitas di areal Puncak 2000 Siosar selama belum ada kekuatan hukum yang inkrah, ujar warga diantaranya, Simon, marga Perangin-angin dan Sembiring. Dan aksi demo damai terus akan dilakukan sampai ada keputusan yang adil dari pihak BPN/ATR Karo.dan Sumut, ujar Lloyd. Peserta demo akan atraksi Budaya Ritual Karo.

Reporter : Erianto Perangin Angin.

Apa yang anda rasakan setelah membacanya...?

love

0

Suka
dislike

0

Kecewa
wow

0

Wow
funny

0

Lucu
angry

0

Marah
sad

1

Sedih